z-logo
open-access-imgOpen Access
Perhitungan Nilai Percepatan Tanah Maksimum Berdasar Rekaman Sinyal Accelerograph di Stasiun Pengukuran UNSO Surakarta
Author(s) -
Ari Sungkowo
Publication year - 2018
Publication title -
indonesian journal of applied physics
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2477-6416
pISSN - 2089-0133
DOI - 10.13057/ijap.v8i1.14326
Subject(s) - physics , humanities , art
Rekaman-rekaman yang dihasilkan oleh strong motion accelerograph merupakan hal yang penting dalam teknik kegempaan sebagai dasar untuk karaterisasi getaran tanah yang digunakan dalam desain seismik. Telah dilakukan perhitungan nilai percepatan tanah maksimum (PGA) menggunakan data rekaman sinyal yang terekam oleh sensor Strong Motion Accelerograph di stasiun pengukuran UNSO yang terpasang di laboratorium hidrologi fakultas teknik sipil Universitas Sebelas Maret Surakarta. Sensor yang terpasang bertipe TSA 100 yang diproduksi oleh Metrozet USA. Rekaman gempa yang digunakan dalam perhitungan ini adalah rekaman gempabumi tanggal 03 Agustus 2017 dengan magitudo 5.3 SR, epicenter gempabumi di BaratDaya Cilacap Jawa Tengah. PGA dihitung dengan metode absolut yaitu menggunakan amplitudo maksimum sinyal yang terekam di sensor. Software yang digunakan untuk menghitung PGA adalah software dadiSP. Nilai PGA pada masing -masing hasil perhitungan adalah 0.307 Gal komponen N-S, 0.302 Gal komponen E-W dan 0.133 Gal komponen U-D. Intensitas gempa di stasiun pengukuran UNSO adalah I MMI. Hasil ini menunjukan sensor UNSO dapat dipergunakan untuk mengetahui nilai PGA dari suatu dari suatu gempabumi.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here