z-logo
open-access-imgOpen Access
Penerapan program sekolah ramah anak di SD Negeri Tlacap pada masa pandemi covid-19
Author(s) -
Kristi Wardani,
Muhaimi Mughni Prayogo,
Endang Hangestiningsih
Publication year - 2022
Publication title -
jurnal fundadikdas (fundamental pendidikan dasar)
Language(s) - English
Resource type - Journals
ISSN - 2614-1620
DOI - 10.12928/fundadikdas.v4i3.4891
Subject(s) - humanities , psychology , art
Tujuan penelitian ini untuk menggali kondisi objektif penerapan Sekolah Ramah Anak  (SRA) di masa pandemi Covid-19 dimana pelaksanaan pembelajaran dilakukan di rumah. SD Negeri Tlacap merupakan sekolah mini piloting SRA di Sleman yang telah melaksanakan program SRA sejak tahun 2016/2017. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara online melalui kuisioner dan focus group discussion virtual pada informan yang terdiri dari orang tua atau wali siswa dan guru kelas SDN Tlacap yang dipilih berdasarkan teknik purposive random sampling. Pengolahan data dilakukan dengan tahapan teknik analisa data oleh Miles & Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan sekolah ramah anak pada masa pandemi di SD N Tlacap berupa pelaksanaan kegiatan akademis dan non akademis. Kegiatan akademis yaitu pelaksanaan Belajar Dari Rumah (BDR), sementara kegiatan non akademis terdiri dari perawatan lingkungan sekolah, Pembiasaan Perilaku Hidup Bersih (PHBS), pencegahan perilaku bullying verbal, pencegahan penyalahgunaan internet dengan melibatkan peran orangtua, dan pengelolaan program sekolah secara daring dengan memanfaatkan whatsapp group kelas sebagai media komunikasi dan distribusi informasi. Praktik sekolah ramah anak sudah baik, namun masih terdapat beberapa kendala seperti kesulitan orangtua siswa yang bekerja dalam membagi waktu dalam mendampingi proses BDR, keterbatasan pengetahuan dan orang tua dalam menjelaskan kepada siswa terkait materi yang diangap sulit, keterbatasan sarana prasarana, serta keterbatasan guru dalam membuat video pembelajaran menarik setiap hari. Penerapan program sekolah ramah  ini tidak lepas dari kerjasama orangtua dan guru yang berjalan dengan intensif dan kooperatif.kata kunci: program skeolah, sekolah ramah anak, pandemi covid-19 AbstractThe purpose of this research is to explain the objective condition of a Child-Friendly School implementation in the pandemic Covid-19 situation, especially about remote learning from home practice in Tlacap elementary public school. Tlacap elementary public school has been implementing a Child-Friendly School program since the 2016/2017 academic year. This qualitative research involves the headmaster, program coordinator, teachers of grades 3 and 5, and parents representative for grades 3 and 5 in the online interview through google forms and virtually focuses group discussion for data collecting. The data analysis process use stages of Miles & Huberman. This research reveals that the Child-Friendly school program in a pandemic Covid-19 situation is academic and nonacademic.  Academic activities are the implementation of Learning From Home (LFH), while non-academic activities consist of maintaining the school environment, Clean Living Behavior Habituation, preventing verbal bullying behavior, preventing internet abuse by involving parents intervention, and managing online school programs by utilizing class WhatsApp groups as media for communication and distribution of information. The practice of child-friendly schools in Tlacap Public School is good, but there are still some obstacles such as the difficulty of parents working in dividing their time in assisting the LFH process, limited knowledge and parents in explaining to students related material that is considered difficult, limited infrastructure facilities, and limitations of teachers in making interesting learning videos every day. The implementation of this program cannot be separated from the collaboration of parents and teachers who run intensively and cooperatively.keyword: school programme, child-friendly school, pandemi-covid19 

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here