Open Access
PENGARUH FAKTOR DEMOGRAFIS DAN PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO (PDRB) TERHADAP REALISASI PAJAK BUMI DAN BANGUNAN PERKOTAAN DAN PEDESAAN (PBB-P2) DAN DAMPAKNYA PADA PENERIMAAN PAJAK DAERAH DI 18 KABUPATEN DI JAWA BARAT
Author(s) -
Lisna Lisnawati
Publication year - 2021
Publication title -
land journal
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2716-263X
pISSN - 2715-9590
DOI - 10.47491/landjournal.v1i2.713
Subject(s) - business , agricultural science , business administration , physics , environmental science
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Pengaruh faktor Demografis dan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) terhadap Pajak Bumi dan Bangunan Perkotaan dan Pedesaan (PBB-P2) dan Dampaknya terhadap Penerimaan Pajak Daerah di 18 Kabupaten/ Kota di Jawa Barat tahun 2014 sampai dengan 2018. Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari Laporan Realisasi Anggaran Pajak Daerah, Laporan Produk Domestik Regional Bruto Jawa Barat, Laporan Jumlah penduduk pada masing-masing Kabupaten/ Kota di Jawa Barat. Adapun sumber data berasal dari Direktorat Jendral Perimbangan Keuangan (DJPK Kementrian Keuangan RI dan data dari Badan Pusat Statistik Jawa Barat. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriftif yang menggunakan path analysis untuk mengidentifikasi pengaruh antar variabel baik secara parsial maupun simultan. Instrument yang digunakan adalah regresi berganda. Hasil penelitian dan pengujian hipotesis menunjukan bahwa faktor demografis dan produk domestik reginoal bruto berpengaruh terhadap pajak bumi dan bangunan perkotaan dan pedesaan serta berpengaruh terhadap penerimaan pajak daerah baik secara parsial maupun simultan.