z-logo
open-access-imgOpen Access
Pengaruh Model Pembelajaran Creative Problem Solving Berbantuan Eksperimen Terhadap Kompetensi Pengetahuan IPA Siswa Kelas V
Author(s) -
Ni Pt Lisa Safitri,
I Ketut Ardana
Publication year - 2020
Publication title -
mimbar ilmu
Language(s) - Slovenian
Resource type - Journals
eISSN - 2685-9033
pISSN - 1829-877X
DOI - 10.23887/mi.v25i1.24766
Subject(s) - humanities , physics , mathematics , art
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Creative Problem Solving berbantuan Eksperimen terhadap kompetensi pengetahuan IPA siswa kelas V SD N Gugus 1 Kuta Utara. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu dengan rancangan kelompok non-ekuivalen control group design. Populasi pada penelitian ini ialah seluruh siswa kelas V SD N Gugus 1 Kuta Utara, yang terdiri dari 14 kelas secara keseluruhan berjumlah 523 orang. Penentuan sampel dalam penelitian menggunakan teknik random sampling dengan pengacakan kelas yang sudah ada, kemudian dilakukan pengudian untuk penentuan kelompok eksperimen dan kontrol sehingga kelas VA  SD No. 1 Dalung sebanyak 41 siswa sebagai kelompok kelas eksperimen dan kelas VB SD No.2 Dalung sebanyak 34 siswa sebagai kelompok kelas kontrol. Data kompetensi pengetahuan IPA siswa dikumpulkan dengan instrumen tes objektif pilihan ganda biasa sebanyak 30 butir soal yang sudah divalidasi. Selain itu nilai rata-rata gain skor kelompok siswa yang dibelajarkan melalui model pembelajaran Creative Problem Solving berbantuan Eksperimen  = 0,47 >  = 0,35 rata-rata gain skor  kelompok siswa yang dibelajarkan secara konvensional. Hasil analisis uji-t menunjukkan nilai thitung = 3,833 > ttabel (ɑ=0,05, dk=73) = 2,000 sehingga H0 ditolak dan Ha diterima sehingga terdapat perbedaan yang signifikan antara siswa kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. . Sesuai dengan hasil tersebut dapat disimpulkan model pembelajaran Creative Problem Solving Berbantuan Eksperimen berpengaruh terhadap kompetensi pengetahuan IPA  siswa kelas V SD N Gugus 1 Kuta Utara Tahun Ajaran 2018/2019

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here