z-logo
open-access-imgOpen Access
PENGARUH MODEL QUANTUM TEACHING BERBASIS TRI HITA KARANA TERHADAP KOMPETENSI PENGETAHUAN PPKN SISWA KELAS V
Author(s) -
Aryanti Candra Dewi,
I.G.A. Agung Sri Asri,
Ni Wayan Suniasih
Publication year - 2019
Publication title -
jurnal pendidikan multikultural indonesia
Language(s) - Slovenian
Resource type - Journals
eISSN - 2615-7675
pISSN - 2615-7322
DOI - 10.23887/jpmu.v2i1.20790
Subject(s) - humanities , mathematics , art
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model quantum teaching berbasis Tri Hita  Karana terhadap kompetensi pengetahuan PPKn kelas V SD Gugus Kolonel I Gusti Ngurah Rai Denpasar Utara. Penelitian ini tergolong sebagai penelitian eksperimen dengan rancangan post test only control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V berjumlah 470 siswa. Penentuan sampel penelitian ini dilakukan dengan teknik simple random sampling yang berjumlah 70 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan tes pilihan ganda. Metode analisis data yang digunakan adalah uji t. Hasil penelitian berdasarkan analisis data diperoleh harga thitung = 8,239 > ttabel = 2,00 dengan taraf signifikan 5% dan dk = 68, maka H0 di tolak dan Ha di terima. Hal ini membuktikkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan kompetensi pengetahuan PPKn antara kelompok yang mendapatkan pembelajaran model quantum teaching berbasis Tri Hita Karana dengan kelompok kelompok yang mendapatkan pembelajaran konvensional pada siswa kelas V SD Gugus Kolonel I Gusti Ngurah Rai Denpasar Utara tahun pelajaran 2018/2019. Berdasarkan temuan penelitian, disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model quantum teaching berbasis Tri Hita Karana terhadap kompetensi pengetahuan PPKn kelas V SD Gugus Kolonel I Gusti Ngurah Rai Denpasar Utara. Nilai rata-rata juga menunjukan bahwa kompetensi pengetahuan PPKn yang diperoleh siswa kelas eksperimen  siswa kelompok kontrol. Jadi dapat disimpulkan model quantum teaching berbasis Tri Hita Karana berpengaruh terhadap kompetensi pengetahuan PPKn siswa kelas V SD Gugus I Gusti Ngurah Rai Denpasar Utara tahun ajaran 2018/2019.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here